BIADAB! Israel Rubuhkan Bangunan Palestina yang Didanai Uni Eropa


Bagikanlah Info - Pasukan Israel menghancurkan 24 bangunan Palestina, termasuk 10 di antaranya yang didanai Uni Eropa. Penggusuran itu menyebabkan keluarga korban harus mengungsi. 

Menurut aktivis hak asasi manusia, tentara menghancurkan struktur bangunan di sekitar Desa Khirbet Jenbah, selatan Hebron, Tepi Barat. Sebanyak 12 keluarga harus menjadi tunawisma. "Total ada 80 orang," ujar Nidal Younes.

Pejabat Israel mengklaim bangunan itu ilegal. Otoritas Yahudi menganggap daerah itu masuk dalam zona militer.

Juru bicara Uni Eropa mengecam penghancuran tersebut. Mereka mengatakan, 10 bangunan didanai oleh Komisi Kemanusiaan Uni Eropa (ECHO).
Israel tak pernah berhenti untuk menggusur dan menguasai tanah Palestina. Baru-baru ini, mereka akan mengakuisisi ratusan hektare lahan di lembah dengan perbatasan Yordania.

Sumber: internasional.republika.co.id

0 Response to "BIADAB! Israel Rubuhkan Bangunan Palestina yang Didanai Uni Eropa "

Posting Komentar